Sunday, August 21, 2016

Membuat Kreativitas Dari Barang Bekas Dengan Mudah


Membuat Kreativitas Dari Barang Bekas Dengan Mudah
Membuat kreativitas dari bahan bekas dengan mudahMembuat kreativitas atau kerajinan tangan sekarang tidak hanya bisa menggunakan bahan - bahan yang baru atau bagus. Anda pun dapat membuat kreativitas yang menarik dari barang bekas yang sudah tidak terpakai lagi.

Barang bekas sangat cocok untuk di gunakan menjadi kreativitas karena jika gagal dalam pembuatan anda tidak merasa rugi bukan.!! Akan tetapi, bagi saya tidak ada kerugian walaupun besar jumlahnya jika di manfaatkan sebagai pembuatan kreativitas.

Kreativitas itu mahal, dan jarang sekali orang memilikinya. Jika anda salah seorang yang memiliki kreativitas maka bersyukurlah karena di tangan anda barang yang sudah tidak terpakai bisa anda sulap menjadi benda yang memiliki harga. Itulah sebabnya mengapa saya katakan kreativitas itu mahal.

Nah dalam Kasus kali ini ada banyak sekali barang bekas yang menurut kita itu adalah sampah, limbah, kotoran ternyata bisa di gunakan sebagai bahan untuk membuat kreativitas yang luar biasa.
mau tau.?  baca terus sampai habis...

1.  Kardus

Ada banyak sekali kreativitas yang bisa anda ciptakan melalui kardus. Yaa kardus yang kini banyak berserakan di emperan toko atau kios kecil bisa anda gunakan sebagai bahan utama pembuatan kreativitas anda. Kardus juga termasuk dalam bahan pembuatan kreativitas paling banyak di gunakan orang. Alasannya karena sangat mudah di olah untuk menjadi bahan.

Jika dulunya anda termasuk dalam kategori orang yang sering membakar kardus bekas yang sudah tidak terpakai lagi maka sekarang berhentilah melakukan hal itu karena itu hanyalah perbuatan yang tidak memiliki nilai produktif.

Melihat kardus yang sudah tidak terpakai lagi maka jangan langsung mengambil minyak tanah dan korek api untuk membakarnya. Melaikan buka laptop anda dan browsing di internet cari kreativitas yang terbuat dari kardus bekas sehingga kardus yang tadinya tidak terpakai bisa anda gunakan kembali.
berikut beberapa kreativitas yang bisa anda buat dengan mudah menggunakan kardus :
Akuarium
Akuarium
Kap Lampu
Kap Lampu
Rumah Kucing
Rumah Kucing
Moge Harley Davidson
Moge Harley Davidson

2. Botol plastik

Tidak hanya koran bekas saja, melainkan botol plastik juga bisa di buat suatu kreativitas yang unik dan menarik. Botol plastik yang biasanya kita temukan di dalam tong sampah kini bisa kita pergunakan sebagai bahan pembuatan kreativitas.

Melihat banyaknya botol plastik yang beserakan di mana - mana membuat saya berfikir untuk mencoba berbagi kepada anda untuk bersama - sama mencoba memanfaatkan limbah plastik ini untuk menjadi sesuatu yang bisa di gunakan lagi.

Ada banyak sekali tutorial di internet tentang kreativitas yang terbuat dari botol plastik anda bisa mengikuti cara tersebut sebagai partisipasi dalam mengurangi sampah yang masih bisa di gunakan untuk keperluan lain.

Tak bisa di sangkal lagi botol plastik termasuk dalam kategori sampah yang paling banyak di buang oleh masyarakat pada umumnya. Akan tetapi sekarang anda bisa merubah sampah plastik ini menjadi sesuatu yang cantik dan menarik di pandang.
berikut beberapa kreativitas yang bisa anda buat dengan mudah menggunakan botol plastik :


Pot Bunga Unik
Pot Bunga Unik
Botol Plastik Cantik
Botol Plastik Cantik
Vas Bunga
Vas Bunga
Celengan unik
Celengan unik

3. Koran Bekas

Dalam dunia kreativitas, kita tentu tidak asing lagi dengan bahan pembuatan kreativitas yang satu ini. Yaa, koran bekas, Koran yang selama ini menumpuk di atas meja anda atau di bawah meja ruang tamu anda sekarang bisa anda gunakan menjadi karya yang unik serta menarik.

Ditangan orang - orang kreatif koran bekas bisa menjadi salah satu seni yang menarik untuk di pajang atau di gunakan sesuai kebutuhan. Jika melihat kembali manfaat koran di  tahun - tahun kemari, koran hanya menjadi media informasi yang setelah di baca sudah tidak di gunakan lagi. Bahkan hanya menjadi tumpukan kertas yang ketika sudah banyak maka akan di bakar. Tentu ini sangat menyedihkan sekali karena tidak di manfaatkan untuk membuat sesuatu yang lebih berguna lagi.

Bagi anda yang memiliki banyak koran di rumah dan bingung mau di bikin apa maka saya ingin berbagi kepada anda untuk belajar membuat sesuatu yang berasal dari koran bekas.
berikut beberapa kretivitas yang bisa anda buat dengan mudah menggunakan koran bekas :

Bunga Cantik
Bunga Cantik
Tempat Pulpen
Tempat Pulpen
Tas Keranjang
Tas Keranjang 
Kursi dan Meja
Kursi dan Meja

Nah itulah beberap bahan pembuatan kreativitas dari barang yang sudah tidak terpakai lagi atau dengan kata lain adalah barang bekas. Ada banyak sekali barang bekas yang sudah tidak terpakai lagi entah itu di gudan anda atau di sekitar halaman rumah anda. Cermati barang terebut jika bisa di gunakan sebagai bahan pembuatan kreativitas kenapa tidak. Dari pada hanya menadji sampah mendingan di sulap menjadi barang berharga.

BACA JUGA ARTIKEL : Daftar lomba wajib untuk merayakan 17 agustus

Terimakasih dan sampai jumpa.

No comments: